3 Cara Atasi Perut Menggelambir

3 Cara Atasi Perut Menggelambir

Maman Soleman
12 Jul 2018
Dibaca : 1431x
Ada 3 cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi perut menggelambir.

Umumnya wanita mengalami penambahan berat badan saat hamil dan beberapa bagian dari tubuhnya, salah satunya perut akan kendur setelah melahirkan. Terdapat berbagai macam cara untuk membantu mengembalikan bentuk perut ke kondisi semula. Apa sajakah kiat untuk atasi perut menggelambir?

Ada beberapa cara alamiah yang bisa Anda lakukan. Berikut  ini dua cara alamiah atasi perut menggelambir.

Pertama, diet seimbang, atau menjadwal pola makan. Upayakan membatasi jumlah asupan nasi putih, roti putih maupun sumber karbohidrat sederhana lainnya, menggantinya dengan karbohidrat kompleks misalnya roti gandum maupun pasta dari gandum. Batasi asupan garam, makanan asin ataupun makanan olahan yang memiliki kadar garam tinggi (sodium) sebab kandungan garam makan menyerap air dengan jumlah besar dan mengakibatkan terjadinya retensi air. Tinggalkan konsumsi gorengan sebab akan mengakibatkan lemak mengendap di tubuh. Kedua, olahraga, terutama yang bertujuan melatih otot-otot perut, dari mulai yang paling murah meriah misalkan jalan kaki atau sit up sampai yang menggunakan alat misalnya fitness di pusat kebugaran dapat Anda lakukan.

Selain cara-cara alami, cara modern atau secara medis disebut sebagai body contouring yaitu prosedur yang dilakukan untuk mengubah bentuk tubuh, meliputi prosedur non invasif atau non perasi, misalnya low level laser therapy (LLLT), cryolipoysis, radio fequency energy, suction massage, dan high-frequency focusedultrasound. Serta prosedur invasif atau menggunakan alat yang dimasukkan/disuntikkan ke dalam tubuh misalnya mesotherapy liposuction dan body lifting surgical procedure.

Cara-cara tersebut dapat dipilih yang paling sesuai dengan kondisi Anda dan akan lebih baik bila sebelumnya berkonsultasi dengan ahlinya yaitu dokter ahli gizi, dokter spesialis olahraga, dokter spesialis kulit kelamin maupun dokter bedah plastik. Selamat mencoba ya.

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Copyright © 2025 LampuHijau.com - All rights reserved
Copyright © 2025 LampuHijau.com
All rights reserved