Alasan Deschamps Tidak Meninggalkan Kursi Pelatih Prancis

Alasan Deschamps Tidak Meninggalkan Kursi Pelatih Prancis

Rachmiamy
19 Jul 2018
Dibaca : 1193x
Didier Deschamps Sukses Sebagai Pemain dan Pelatih di Ajang Piala Dunia

Prancis berhasil meraih gelar juara pada pergelaran Piala Dunia kali ini. Tim Ajam Jantan kini mengoleksi dua gelar juara dan satu posisi runner up dari 21 kali pergelaran Piala Dunia. Pada laga final Piala Dunia 2018 Russia yang berlangsung di Stadion Luzhniki, Paul Pogba dkk berhasil mengalahkan Kroasia dengan skor 4-2.

Didier Deschamps menjadi sorotan setelah membawa tim asuhannya meraih gelar juara pada pergelaran Piala Dunia kali ini. Strategi yang diterapkan mantan pemain Timnas Prancis tersebut sangat tepat. Para pemain pun tampil maksimal di setiap laga yang dilakoni tim berjuluk The Bleus tersebut. Deschamps pun sukses sebagai pemain dan pelatih di ajang Piala Dunia.

Usai membawa tim asuhannya meraih gelar juara, Deschamps pun banjir pujian. Padahal sebelum Piala Dunia di mulai, banyak yang meragukan kemampuan pelatih berusia 49 tahun tersebut. Bahkan banyak pihak yang meminta mantan pelatih Juventus tersebut untuk mundur dari kursi pelatih.

Deschamps pun mengungkapkan alasan mengapa dirinya tetap menduduki kursi pelatih Timnas Prancis. "Saya tidak berpikir untuk pergi karena dua alasan. Pertama, saya adalah seseorang yang selalu mempertahankan komitmen dan memastikan diri bisa mencapai tujuan yang telah ditentukan untuk saya," ujar Deschamps kepada TF1.

"Kedua, yang penting bagi saya, adalah kepercayaan dan rasa hormat dari presiden. Sejak awal, dia percaya kepada saya hingga 2020, jadi saya akan berada di sana. Inilah yang menjadi dukungan saya melatih Prancis dua tahun lagi," lanjutnya.

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Copyright © 2024 LampuHijau.com - All rights reserved
Copyright © 2024 LampuHijau.com
All rights reserved