Bhabinkamtibmas Ajak Pecalang Wujudkan Ketertibn dan Kemanan di Pulau Dewata

Bhabinkamtibmas Ajak Pecalang Wujudkan Ketertibn dan Kemanan di Pulau Dewata

Nur AK
23 Mei 2018
Dibaca : 1189x
Tujuannya untuk menyambut Pilkada Bali dan siaga dari ancaman bom teroris di Indonesia.

Sebanyak 726 Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Bintara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) dan 1.770 Pecalang ikut serta dalam "Deklarasi Pecalang dan Bhabinkamtibmas Se-Bali" yang digelar oleh Polda Bali. Acara ini dilakukan sebagai aksi persiapan dalam rangka pengamanan Pilkada Damai 2018, di Lapangan Bajra Sandhi, Denpasar, Rabu (23/5/2018).

Kapolda Bali, Irjen Pol. Petrus Reinhard Golose menerangkan keterlibatan pecalang bertujuan untuk Pilkada Bali yang aman dan berjalan baik. Selian itu, untuk menyikapi situasi yang saat inti sedang marak isu teror di Indonesia.

Kapolda merasa perlu bersinergi dengan semua pihak, mulai dari pecalang, TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga Bali, termasuk pecalang.

Untuk diketahui, keberadaan pecalang ini ada di setiap Desa Pekraman. Sesuai dengan UU, mereka merupakan pengamanan swakarsa.

Puji Tuhan, kejadian bom teroris yang saat ini tegah melanda di Indonesia tidak ada implikasinya dengan penurunan jumlah turis. Aktivitas masyarakat pun masih tergolong aman, damai dan penuh toleransi.

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Copyright © 2025 LampuHijau.com - All rights reserved
Copyright © 2025 LampuHijau.com
All rights reserved