Italia Gagal Lolos Masuk Piala Dunia 2018

Italia Gagal Lolos Masuk Piala Dunia 2018

Admin
15 Nov 2017
Dibaca : 1308x
Sponsor di Italia Bakalan Kabur Berikan Dana


PIALA DUNIA tanpa Italia? Bukan hanya fans Italia di penjuru dunia yang merugi. Begitu pun Federasi Sepak Bola Italia (FIGC). Sport Mediaset melaporkan, FIGC bisa menelan kerugian di angka minimal EUR 8 juta (Rp 127,2 miliar). Itu nilai kerugiannya dari pemasukan sponsornya setelah ini. 
Kontrak dengan produsen apparel Puma misalnya. Dalam kontrak sampai 2022, per satu tahunnya FIGC diguyur uang senilai EUR 18,7 juta (Rp 297,5 miliar). Dalam klausulnya, andai Italia gagal lolos ke Piala Dunia, maka kontribusi tahun depan terancam dikurangi sampai lebih dari separonya. 
Bukan hanya dari Puma. Setidaknya ada 20 sponsor lainnya yang ada di belakang timnas Italia. Nilainya bisa mencapai EUR 15 juta (Rp 238,6 miliar). Sponsor-sponsor itu rata-rata saat tahun depan sudah harus diperbarui kembali. Nah, perlu kerja keras dari FIGC untuk membarui kontrak tersebut. 
Selain dari sponsor, begitu juga dengan hak siar televisinya dengan RAI Sport. Per tahun, RAI Sport membayar EUR 7 juta (Rp 111,3 miliar) untuk menyiarkan laga-laga Italia, baik laga uji coba internasional, kualifikasi, dan juga Piala Dunia. Catat, RAI Sport masih jadi pemegang hak siar siaran Piala Dunia 2018 di Italia. 
Tanpa Italia yang pada Piala Dunia 2014 lalu masuk dalam 10 Besar penonton terbanyak maka RAI Sport bakal merugi. Pada situs Lettera43 menyebut, ada penalti EUR 3 juta (Rp 47,7 miliar) yang harus dibayarkan FIGC kepada RAI Sport karena kegagalan ini. Karena itulah, dari jajaran terkait di Italia pun langsung turun tangan. 
Salah satunya Presiden Komite Olimpiade Nasional Italia (CONI), Giovanni Malago. Di kantor CONI, Roma, tadi malam WIB, Malago meminta para petinggi FIGC harus bertanggung jawab atas semua kerugian ini. Baik kerugian materiil ataupun immateriil setelah cuma menjadi penonton dalam Piala Dunia 2018. ''Tuan (Carlo) Taveccio-lah yang harus bertanggung jawab,'' tegas Malago, dilansir Football Italia. 

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Copyright © 2025 LampuHijau.com - All rights reserved
Copyright © 2025 LampuHijau.com
All rights reserved