Sevilla akan menjalani laga yang sangat berat di tengah pekan ini. Tim asuhan Vincenzo Montella akan menjamu salah satu klub raksasa Liga Inggris, Manchester United pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2017/2018. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan pada tanggal 22 Februari 2018 atau Kamis dini hari WIB.
Sevilla berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2017/2018 dengan status runner up grup E. Dari enam kali bertanding, Jesus Navas dkk berhasil mengumpulkan 9 poin. Hasil dari dua kali meraih kemenangan, tiga kali meraih hasil imbang dan sekali menelan kekalahan. Sevilla mendampingi Liverpool yang lolos ke babak 16 besar dengan status juara grup E.
Sedangkan Manchester United lolos ke babak 16 besar dengan status juara grup A. Dari enam kali bertanding, tim asuhan Jose Mourinho berhasil meraih lima kali kemenangan dan sekali menelan kekalahan. MU pun berhasil mengumpulkan 15 poin. Berselisih 3 poin dari Basel yang menempati posisi runner up grup A.
Penyerang sayap andalan Sevilla, Jesus Navas memberikan sebuah komentar tentang laga berat yang akan dilakoni timnya di tengah pekan ini. "Bagi Sevilla, yang terpenting dari laga melawan Manchester United adalah cara melaju ke babak selanjutnya. Menurut saya, akan menjadi sesuatu yang bagus jika kami bisa mendepak Manchester United," kata Navas dikutip dari Liputan6.com.
Musim ini merupakan musim pertama Jesus Navas kembali berseragam Sevilla. Di awal musim 2013/2014, pemain yang kini berusia 32 tahun tersebut memutuskan hengkang dari Sevilla dan bergabung dengan Manchester City. Setelah 4 musim bersama The Citizens, Navas kembali bergabung dengan Sevilla. Di musim ini, Jesus Navas telah bermain sebanyak 35 kali bersama Sevilla. Lima diantaranya di ajang Liga Champions dan dua laga di ajang kualifikasi Liga Champions 2017/2018.