Seorang public figure selalu dituntut untuk dapat tampil sempuma di setiap kesempatan. Seperti halnya presenter sekaligus pesinetron Dwi Putrantiwi yang selalu tampil memesona. Meskipun usianya sudah menginjak umur 35 tahun, tetapi artis cantik ini tetap terlihat awet muda dengan wajah yang halus tanpa adanya kerutan dan vlek hitam.
Menurut pemain film Tali Pocong Perawan ini kecantikan wajahnya didapat dari pola hidup yang sehat selama ini. Ia selalu minum air putih secara teratur agar kulitnya terlihat awet muda. Dwi juga makan buah-buahan dan sayur-sayuran yang memiliki antioksidan tinggi seperti halnya apel dan tomat. Dengan makan buah-buahan dan sayur-sayuran tersebut maka Dwi selalu terlihat cantik dan muda dibandingkan usianya.
Sebagai orang Indonesia, Dwi juga sangat mencintai rempah-rempah atau herbal. Salah satunya adalah temulawak yang dibuatnya sendiri. Dwi percaya jika temulawak memiliki khasiat bagi kesehatan dan kecantikan. Temulawak dipercaya dapat menghaluskan kulit wajah serta menghilangkan vlek hitam pada wajah. Bahkan temulawak juga bisa mencegah kanker kulit.
Untuk mengimbanginya Dwi juga selalu melakukan olahraga rutin seperti bersepeda setiap pagi. Selain itu juga kunci utama awet muda yakni selalu berpikir positif dan tidak stres. Dengan begitu hati akan merasa tenang dan akan terpancar secara alami dari dalam tubuh. Tidak lupa ia juga suka minum suplemen vitamin E untuk menjaga kecantikan dan kesehatan kulitnya.