Pancake Durian, Oleh-Oleh Khas Medan yang Paling Populer dan Diminati Wisatawan

Pancake Durian, Oleh-Oleh Khas Medan yang Paling Populer dan Diminati Wisatawan

Admin
4 Feb 2019
Dibaca : 1842x
Makanan Khas medan, Kuliner medan, Oleh-oleh Khas medan, Pancake Durian, Pancake Durian Medan, Olahan Durian

Lampuhijau.com – Kota Medan memiliki destinasi wisata yang sangat menarik dan sudah terkenal tak hanya di Indonesia tapi juga sampai ke mancanegara. Tak heran jika  wisatawan lokal maupun mancanegara semakin banyak yang berkunjung ke tempat wisata-wisata alam di Kota Medan sekedar menikmati keindahan alamnya dan menikmati kuliner khas Medan yang bikin ketagihan.

Beberapa kuliner khas Medan yang biasa jadi buruan para wisatawan lokal dan wisatawan mancanegara diantaranya :

Lontong Medan

Lontong Medan merupakan kuliner khas Medan yang biasa disantap dipagi hari sebagai sarapan, Makanan yang rasanya gurih ini banyak dijumpai dijalanan di Kota Medan.

Mie Gomak

Kuliner ini biasa disebut Spaghettinya orang Medan. Banyak ditemukan di tempat wisata Danau Toba dan sekitarnya. Mie Gomak memiliki tektur mie yang cukup tebal hingga terasa mengenyangkan. Lebih nikmat jika disajikan dengan dicampur kuah lontong atau bumbu kacang.

Soto Medan

Soto Medan hampir sama dengan soto lainnya, namun bedanya menggunakan jintan sebagai rempah andalannya dan berwarna kuning kehijauan. Isi dari sotonya sendiri bisa dengan daging sapi, ayam atau udang. Lebih nikmat jika disajikan dengan perkedel dan kerupuk udang.

Tak hanya makanan khas Medan, oleh-oleh khas Medan pun banyak yang diminati dan dicari wisatawan saat kembali pulang setelah puas menikmati keindahan tempat wisata alam dan kuliner khas Medan. Salah satu oleh-oleh Medan yang paling populer dan banyak diminati wisatawan yaitu Pancake Durian. Pancake durian merupakan makanan hasil olahan buah durian super yang rasanya dijamin sangat nikmat. 

Pancake Durian khas Medan terbuat dari olahan daging durian super yang sangat nikmat dan lembut. Bentuknya berbeda dengan pancake lainnya yaitu seperti dadar gulung yang terbuat dari kulit adonan yang diisi daging durian yang rasanya sangat luar biasa.

Untuk mendapatkan Pancake Durian Medan yang rasanya lumer di mulut pecah di lidah dan makanan khas Medan lainnya yang berupa olahan daging durian, wisatawan yang berkunjung di Medan bisa mendapatkannya dengan mengunjungi langsung ke :

Outlet Maidanii Pancake Durian yang beralamat di Jalan HM Yamin No. 121 Medan, buka setiap hari mulai Pukul 10.00 – 22.00 WIB.

Rasa Pancake durian yang beraneka rasa seperti Pancake durian original, Pancake durian pandan, Pancake durian mix original pandan dan pancake durian mix 4 rasa akan memanjakan konsumen yang berkunjung ke outlet Madanii Pancake durian Medan.

Maidanii Pancake durian Medan tak hanya memiliki outlet dan cafe untuk melayani konsumen yang ingin datang langsung menikmati olahan durian yang sangat nikmat, tapi juga sebagai distributor daging durian yang bisa menerima pesanan diluar Medan. Daging durian super yang berasal dari Sidikalang Sumatera Utara yang sudah sangat terkenal dan dan banyak dicari di seluruh pecinta durian di Indonesia. Durian yang ada tidak terbatas saat musim durian saja tapi siap menerima order di luar musim durian karena stock daging durian selalu ada sepanjang tahun dan diolah dengan higienis, tanpa bahan campuran dan bahan pengawet.

Untuk konsumen yang ingin mencoba usaha atau menjadi reseller dan dropship, Maidanii Pancake durian membuka peluang usaha atau bisnis Pancake Durian Medan dan olahan daging durian lainnya di seluruh kota di Indonesia. Konsumen akan mendapatkan harga khusus dan spesial serta pelayanan pengiriman yang cepat dan aman sampai di tempat.

Selain outlet dan cafe Maidanii Pancake Durian juga memberikan layanan pesanan via HP, Sms dan WhatsApp ke nomor WA : 0822 7427 0883. Layanan pengiriman via Go-food Ojek Online. akan mengantar pesanan konsumen dengan aman dan selamat sampai konsumen. 

Untuk konsumen diluar kota Medan, pengiriman pesanan melalui paket pengiriman terpercaya dan dikemas dengan packing yang tebal untuk menjamin produk yang dipesan sampai ditempat dengan aman dan dengan kondisi terbaik.

 

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Copyright © 2025 LampuHijau.com - All rights reserved
Copyright © 2025 LampuHijau.com
All rights reserved