Lampuhijau.com - Mahfud MD mengaku sempat merasa kaget ketika nama KH Ma'ruf Amin diseut oleh Jokowi sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Jokowi di Pilpres 2019 mendatang. pengakuan mahfud itu disampaikan sesaat setelah Jokowi mengumumkan bahwa KH Ma'ruf Amin yang menjadi cawapresnya. "Saya tidak kecewa, kaget aja Pak Ma'ruf yang mendampingi Jokowi, ini biasa di dunia politik", jelas Mahfud.
Kekecewaan Mahfud MD rupanya berlanjut saat tayangan Indonesia Lawyer Club ( ILC ) di TV One, Selasa (14/08) malam. Mahfud menjelaskan bahwa dirinya akhirnya tidak terpilih sebagai cawapres Jokowi karena mendapatkan informasi dari ketua PKB, Muhaimin Iskandar yang pada intinya mengatakan bahwa dirinya tidak terpilih karena dianggap bukan kader NU. Muhaimin mengklarifikasi kepada mahfud bahwa bukan dirinya yang mengatakan Mahfud MD ini bukan kader NU.
Masih menurut Mahfud, dirinya juga sempat menanyakan kepada Muhaimin kenapa pihak PBNU sempat mengancam bahwa jika cawapres Jokowi bukan kader NU, PBNU melalui Ketuanya Robikin Emhas mengancam bahwa NU tidak akan bertanggung jawab secara moral andai yang dipilih Jokowi bukan kader NU. "Terus saya tanya, gimana tuh main ancam-ancam ? itu yang nyuruh Kyai Ma'ruf", kata Mahfud menirukan Pengakuan Muhaimin kepada dirinya.
Dari pihak PDIP melalui sekjennya, Hasto Kristiyanto, membantah bahwa Partai koalisi pendukung Jokowi tidak pernah mengumumkan nama Mahfud MD sebagai calon cawapres Jokowi. "Tidak pernah mengumumkan karena itu hak presiden", elak Hasto.Ketua PPP, Romahurmuziy juga menurut Hasto tidak menyebutkan nama Mahfud sebagai calon wakil Jokowi hanya menyebutkan calon berinisial M.
Sehari sebelum Jokowi mengumumkan nama cawapresnya santer terdengar nama cawapres mengerucut menjadi tiga nama yaitu Mahfud MD, Ma'ruf Amin dan Moeldoko. Mahfud bahkan mengaku kalau dirinya sudah dihubungi pihak istana untuk menyerahkan Riwayat Hidup, surat keterangan lainnya sebagai syarat calon wakil presiden dan diminta ke istana untuk menyerahkan ukuran bajunya yang akan dipakai saat pendaftaran capres dan cawapres. Namun apa dikata, Jokowi akhirnya mengumumkan nama KH Ma'ruf Amin yang akan mendampinginya di Pilpres 2019 mendatang.