Air merupakan senyawa terbesar di dalam tubuh manusia. Kandungan air bervariasi sesuai dengan umur manusia. Kandungan air pada bayi 80 %, orang dewasa sebesar 60 % dan pada usia lanjut atau di atas 65 tahun sebesar 50 %.
Apabila kita minum air secara teratur dan sesuai dengan takarannya akan menjadikan fungsi organ tubuh dapat terjaga dengan baik dan mencegah ketidakseimbangan elektrolit.
Namun, pada kenyatannya, sebagian orang ada yang kurang minum air, ada pula yang berlebihan. Kedua hal tersebut sama-sama memiliki dampak buruk bagi kesehatan tubuh kita.
Pada dasarnya, berapa takaran air yang semestinya dibutuhkan oleh tubuh tergantung pada usia dan pola hidup masing-masing. Alias tidak dapat ditentukan menggunakan angka. Hal itu tergantung pada dua faktor umum, yakni filtrasi ginjal dan durasi waktu Anda minum.
Ginjal manusia yang sehat mampu menyaring hingga 1 liter setiap jam. Jika Anda minum lebih dari takaran tersebut, akan memicu risiko intoxication. Risiko itu akan lebih tinggi bagi penderita penyakit ginjal kronis (hanya satu ginjal fungsinal).
Kali ini lampu LampuHijau akan membahas tentang ‘keracunan air’ yakni mengonsumsi air dalam jumlah yang terlalu banyak, yang disebut dengan Intoxication.
Mungkin sebagian besar orang belum mengenal yang namanya Intoxication. Intoxication merupakan keracunan air yang menjadikan tubuh kekurangan konsentrasi natrium darah, menyebabkan air masuk ke dalam sel. Sel yang menyerap air cukup banyak bisa menggembung lalu pecah dan membuat sebuah efek yang cukup berbahaya, terutama pada otak.
Air dalam jumlah yang terlalu banyak akan memicu sel-sel otak manusia membengkak, yang kemudian akan menekan permukaan bagian dalam tengkorak. Akibatnya, kita akan merasakan sakit kepala yang sangat mengganggu, mual, dan muntah.
Adapun gejala lain dari intoxication yaitu tekanan darah tinggi, penglihatan kacau, tremor, kelemahan pada otot, dan sulit bernapas.
Hati-hati juga, Intoxication yang parah dapat menyebabkan kematian. Hal ini sering terjadi pada tentara atau atlet yang sering salah mengartikan dehidrasi dan intoxication.
Jadi, mengonsumsi minuman yang paling ideal untuk tubuh adalah yang sesuai dengan fisik Anda. Rata-rata, pria umumnya harus minum 3,7 liter per hari dan wanita 2,7 liter per hari.