Ini Kata Syekh Arafat, Imam di Masjid As Syuhada Bali Saat Gempa Mengguncang Lombok dan Tetap Sholat

Ini Kata Syekh Arafat, Imam di Masjid As Syuhada Bali Saat Gempa Mengguncang Lombok dan Tetap Sholat

Bang RM
7 Agu 2018
Dibaca : 2388x
Dengan Tubuh Bergoyang karena Gempa, Syekh Arafat Tetap Melanjutkan Pimpin Sholat Isya

Lampuhijau.com - Seorang Imam yang sedang memimpin sholat isya yang diketahui di masjid As Syuhada, Bali terekam kamera saat gempa dengan skala 7,0 mengguncang Lombok dan terasa sampai ke Bali. Sang Imam dalam keadaan tubuh bergoyang terkena guncangan gempa tetap khusyu melanjutkan memimpin sholat walaupun harus berpegangan pada dinding masjid di sebelahnya. 

Video yang memperlihatkan sang imam yang bernama Syekh Arafat dan berasal dari Yaman ini viral di media sosial. Syekh Arafat saat gempa mengguncang Bali, tidak melarikan diri seperti beberapa orang jemaah di belakangnya, bahkan dalam video tersebut, Syekh Arafat semakin mengencangkan bacaan ayat kursi karena menurutnya ayat yang dibacakannya saat sholat dan gempa terjadi merupakan ayat yang mengagungkan kebesaran Allah SWT yang yang sedang ditunjukkan oleh Allah melalui gempa yang sedang terjadi.

Seorang pengurus masjid As Syuhada yang menanyakan kepada Syekh Arafat kenapa beliau tidak lari keluar masjid saat gempa, dengan enteng Syekh Arafat menjelaskan, "Gempa ini tidak seberapa jika dibandingkan dengan kepanikan di Yaumil Akhir nanti".

Masih menurut Syekh Arafat bahwa dirinya sebagai imam wajib mempertahanan sholatnya sampai selesai dan sebagai muslim kita harus berserah diri kepada Allah SWT.

Gempa yang berpusat di Lombok dengan kekuatan 7,0 Skala Richter ini banyak merusak bangunan di Lombok dan bangunan yang ada di sekitar Pulau Lombok termasuk Bali. Beruntung Masjid As Syuhada tempat Syekh Arafat memimpin sholat isya hanya mengalami kerusakan kecil pada lantai keramiknya yang pecah.

 

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Copyright © 2025 LampuHijau.com - All rights reserved
Copyright © 2025 LampuHijau.com
All rights reserved