Peta Politik Pilpres 2019 Bisa Berubah, Tak Melulu Jokowi-Prabowo

Peta Politik Pilpres 2019 Bisa Berubah, Tak Melulu Jokowi-Prabowo

Nur AK
27 Des 2017
Dibaca : 1599x
Menurut Pengamat politik UNJ, tokoh baru perlu dimunculkan, selain Jokowi dan Prabowo.

Kontestasi Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 dipercaya tidak hanya diwarnai pertarungan Joko Widodo (Jokowi) versus Prabowo Subianto saja. Pertarungan pilpres mendatang diyakini bisa berubah jika muncul figur-figur lain yang dinilai layak berlaga dalam kontenstasi lima tahunan itu.

Rakyat sudah tau latar belakangdari kedua belah pihak tersebut. Hal itu akan mempermudah ke mana hati nurani rakyat untuk memilih.

Sementara Pengamat politik dari Universitas Negeri Jakarta, Ubedilah Badrun menilai masih ada tokoh yang bisa dimunculkan sebagai calon presiden, selain Jokowi dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"Saya kira peta politik akan berubah jika muncul calon Presiden Mahfud MD berpasangan dengan Sri Mulyani atau sebaliknya," paparnya.

Menurut Badrun, tokoh baru perlu dimunculkan, selain Jokowi dan Prabowo.

"Tokoh seperti Mahfud MD, Sri Mulyani, Risma, atau tokoh tokoh muda partai seperti Ahmad Basarah, Bambang Soesatyo, Sohibul Iman dan lain-lain perlu diberi ruang kemungkinan untuk memasuki arena pilpres," imbuhnya.

Beda kepemimpinan pasti beda cara untuk menata negara Indonesia nan luas ini. Intinya, dapat mengantarkan apa yang rakyat mau, dan seorang pemimpin harus bisa merakyat. Karena negara Indonesia adalah negara demokrasi, yang bebas mengeluarkan pendapat.

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Copyright © 2025 LampuHijau.com - All rights reserved
Copyright © 2025 LampuHijau.com
All rights reserved